Uni Eropa Serukan Israel Segera Akhiri Blokade terhadap Gaza

Kepala kebijakan luar negeri Uni Eropa Catherine AshtonUni Eropa telah meminta Israel segera mengakhiri blokade tiga tahun terhadap jalur Gaza agar memungkinkan armada Kebebasan masuk ke wilayah tersebut.

"Kebijakan berlanjut dari penutupan jalur Gaza secara politik tidak bisa diterima dan kontraproduktif," kata kepala kebijakan luar negeri Uni Eropa Catherine Ashton dalam sebuah pernyataan hari Jumat kemarin (28/5).

"Kami ingin menegaskan kembali seruan Uni Eropa untuk membuka segera jalur Gaza dan tanpa syarat apapun bagi aliran bantuan kemanusiaan, barang komersial dan orang ke dan dari Gaza," tambahnya.

Ashton membuat komentar tersebut setelah Israel mengancam akan mengalihkan armada kapal ke pelabuhan selatan dari Asdod dan menahan para aktivis yang ada di kapal, AFP melaporkan.

Armada Kebebasan, misi bantuan multinasional yang akan menuju Jalur Gaza, terdiri dari sembilan kapal dari Turki, Irlandia, Britania, dan Yunani yang sedang berada di lepas pantai Siprus.

Misi ini diselenggarakan oleh Free Gaza Mcvement.(fq/prtv)